Elizabeth Jagger yang tak lain adalah putri penyanyi ternama, Mick Jagger, rupanya sangat peduli pada kelangsungan hidup ikan di lautan. Ia pun mendukung kampanye ikan FishLove. Caranya? Wanita yang kerap disapa Lizzy inipun berpose bugil dan memamerkan keseksian tubuhnya.
Dalam foto yang beredar, Lizzy terlihat tak mengenakan pakaian apapun dan memperlihatkan lekuk tubuhnya dari sisi samping. Ia berpose duduk di seekor ikan tuna besar dan seolah-olah menungganginya.
Dengan kampanye yang dilakukannya, Lizzy berharap masyarakat menyadari bahwa penangkapan ikan di laut secara berlebihan bisa mengancam kelangsungan hidup ikan-ikan tersebut. Aktivis FishLove sendiri mengklaim bahwa kehidupan ikan laut bisa saja punah pada pertengahan abad ini apabila tidak segera dilakukan pencegahan-pencegahan tertentu.
Berpose tanpa busana tidak hanya dilakukan oleh Lizzy seorang. Ibunya, Jerry Hall, juga ikut berpose bugil. Dalam foto, ia dan putrinya berfoto telanjang sambil saling membelakangi. Dengan tersenyum lebar, Lizzy dan ibunya tampak memegang ikan berwarna merah.
Emilia Fox, aktris yang pernah membintangi film The Pianist ini juga turut mendukung kampanye FishLove dengan ikut berfoto bugil. Berbeda dengan Lizzy, Emilia Fox sedikit mengumbar dadanya sambil memeluk seekor cumi-cumi besar penuh tinta.
Source
0 komentar on Elizabeth, Putri Mick Jagger Berpose Telanjang Demi Kampanye Ikan :
Post a Comment and Don't Spam!
*TERIMAKASIH TELAH BERKUNJUNG. JIKA BERKENAN TINGGALKANLAH COMENTTAR TERBAIK ANDA DI BLOG INI.
*NO SPAM,NO SARA . Thank'S