Avatar Twitter atau sering disebut dengan foto profil Twitter, adalah wajah Anda di twitterland. Pergantian ‘wajah’ ini sebaiknya dilakukan pada waktu tertentu saja. Dan berikut momen yang tepat untuk mengganti avatar Twitter.
Pengikut Anda di Twitter mengenali diri Anda di twitterland melalui sebuah avatar. Foto profil bisa dikatakan sebagai KTP Anda di microblogging ini. Dengan demikian jangan terlalu sering menggati tanda pengenal ini. Gantilah pada saat tertentu saja.
1. Logo baru
Apabila perusahaan, organisasi, brand, atau komunitas yang Anda ikuti atau tekuni sedang mengganti logo baru, maka ini saat yang tepat untuk mengganti avatar. Momen ini spesial dan sesuai dengan waktu yang tepat.
2. Peristiwa penting
Jika dalam hidup Anda terjadi sebuah peristiwa penting, maka ubahlah avatar Twitter. Misalkan saja saat pernikahan, wisuda, kelulusan sekolah, kenaikan pangkat, memiliki bayi, atau yang lainnya. Jika perlu ganti pula foto cover Twitter.
3. Konsistensi
Jika Anda memiliki konsistensi yang sama di semua foto profil yang dimiliki di media sosial, maka gantilah avatar Twitter. Misalkan saja Anda memiliki avatar yang sama di Facebook, LinkedIn, Foursquare, Koprol, atau lainnya, ketika mengganti satu foto profil media sosial tersebut, maka jangan lupa mengganti avatar Twitter.
4. Kampanye
Jika sedang menjalankan sebuah kampanye apapun itu, maka tak ada salahnya untuk mengganti avatar Twitter. Misalkan saja Anda ikut organisasi anti rokok. Tatkala menjalankan kampanyenya, sila ganti avatar Twitter sesuai dengan topik kampanye yang sedang dijalankan.
Source
0 komentar on Momen yang Tepat untuk Mengganti Avatar Twitter :
Post a Comment and Don't Spam!
*TERIMAKASIH TELAH BERKUNJUNG. JIKA BERKENAN TINGGALKANLAH COMENTTAR TERBAIK ANDA DI BLOG INI.
*NO SPAM,NO SARA . Thank'S