BLOGGER NEWBIE ,MENCOBA BERBAGI..

Pentingnya Cukup Tidur dalam Hidup Keseharian

Share on :
Kalau lelah, sebaiknya tidak memaksakan diri untuk terus terjaga. Mata, pikiran, dan tubuh yang penat tetap harus diperhatikan kondisinya. Anda mesti menyempatkan waktu untuk tidur dan membiarkan semua anggota tubuh mendapatkan waktu istrirahatnya.

Cukup tidur itu sangat penting. Kebiasaan mendapatkan tidur yang cukup, akan mempengaruhi beberapa sisi kehidupan Anda. Seperti dikutip QuickEasyFit,memenuhi kebutuhan tidur bisa membantu Anda dalam hal-hal berikut ini:

Berkontribusi pada keselamatan fisik. 
Salah satu faktor yang memicu banyak kecelakaan di jalan adalah mengantuk. Orang yang mengantuk cenderung memiliki kewaspadaan yang rendah. Rasa kantuk adalah sinyal dari tubuh bahwa tubuh sedang lelah. Kalau dengan kondisi tersebut dipaksakan untuk berkendara di jalan raya, maka risiko kecelakaan menjadi sangat tinggi. Ini tidak hanya berlaku bagi pemakai kendaraan saja. Sebab, risiko berlaku pula untuk semua pemakai jalan, termasuk pejalan kaki. Selain itu, mengantuk menimbulkan risiko kecelakaan yang tinggi pula pada jenis pekerjaan tertentu seperti pertukangan, pembangunan gedung, dan sebagainya.
Memperbaiki kinerja dan produktivitas. 
 Kurang tidur secara langsung mempengaruhi kinerja seseorang. Contohnya adalah sulit berkonsentrasi hingga sulit mengambil keputusan dengan cepat. Kalau misalnya Anda sedang menghadapi suatu ujian kerja atau kuliah, maka kurang tidur dapat meningkatkan risiko kegagalan. Mood Anda juga cenderung memburuk dan mudah marah. Sehingga, mencukupi kebutuhan tidur sangat baik untuk meningkatkan potensi diri Anda.
Menyegarkan kembali tubuh yang lelah.  
Tidur akan mendongkrak stamina tubuh, memperbaiki sel tubuh yang rusak, hingga melancarkan proses metabolisme. Sepenat apapun tubuh Anda, tidur dibutuhkan agar keseimbangan tubuh kembali normal. Jadi, pintar-pintarlah membagi waktu untuk tidur sekalipun tuntutan pekerjaan seakan memaksa Anda bekerja 24 jam sehari.
Mencegah datangnya penyakit. 
Mencukupi kebutuhan tidur berpengaruh pada peningkatan sistem kekebalan tubuh. Artinya, tubuh Anda menjadi tidak mudah terserang penyakit. Selain itu, ada pula studi yang melihat pengaruh postif tidur dalam mencegah stroke, serangan jantung, hingga diabetes. Dari sisi kesehatan mental, tidur membuat memori otak terhindar dari kerusakan dan mencegah dari kepikunan.

0 komentar on Pentingnya Cukup Tidur dalam Hidup Keseharian :

Post a Comment and Don't Spam!

*TERIMAKASIH TELAH BERKUNJUNG. JIKA BERKENAN TINGGALKANLAH COMENTTAR TERBAIK ANDA DI BLOG INI.

*NO SPAM,NO SARA . Thank'S

 
gambar