Sony Xperia Miro yang merupakan ponsel yang ditujukan khusus untuk sosial media ini telah memasuki pasar Indonesia dengan harga dibawah 2 juta. Ponsel Xperia Miro ini kabarnya dibandrol dengan harga Rp. 1,9 juta.
Kehadiran Xperia Miro di tanah air ini sebenarnya sudah sejak awal Oktober lalu, hal ini terlihat dari beberapa toko online lokal yang telah memajang Xperia Miro didaftar produk yang ditawarkannya.
Berbeda dengan Xperia J yang merupakan ponsel hiburan atau Xperia Tipo yang menyasar segmen entry level, Xperia Miro ini ditujukan untuk segmen menengah khsusunya untuk yang mania sosial media atau jejaring sosial.
“Ini smartphone Android Sony yang mengincar segmen pasar menengah ke bawah,” kata Ika Paramita, Marketing Manager Sony Mobile Communications Indonesia.Ponsel ini mengusung spesifikasi prosesor Qualcomm Snapdragon MSM7227A dengan kecepatan 800Mhz single-core yang didukung oleh memori RAM sebesar 512MB dan grafis dari Adreno 200. Sekilas spesifikasinya terlihat kurang gahar, hal ini wajar mengingat ponsel ini ditujukan untuk penikmat jejaring sosial.
Xperia Miro hadir dengan kamera belakang dengan resolusi 5 megapiksel autofokus lengkap dengan LED flash. Xperia Miro juga dilengkapi kamera depan dengan resolusi VGA.
Ponsel Xperia Miro ini mengusung sistem operasi Android 4.0 Ice Cream Sandwich serta dibekali layar berukuran 3,5 inci dengan resolusi 320 x 480 piksel. Xperia Miro mengusung memori internal sebesar 4GB serta dilengkapi slot microSD untuk ekpansi kapasitas memori.
Layaknya smartphone lainnya, Xperia Miro membawa berbagai fitur standar seperti jack audio 3,5mm, teknologi xLoud, Bluetooth,GPS,DLNA, microUSB serta dukungan 3,5G HSDPA dan WiFi. Xperia Miro dibekali dengan baterai dengan kapasitas 1.500 mAh.
Seperti yang dilansir dari KompasTekno (12/10/2012), Xperia Miro ini akan bersaing dengan ponsel menengah lain seperti LG Optimus L5, Samsung Galaxy Mini dan HTC Desire C.
Source
0 komentar on Xperia Miro, Ponsel Khusus Sosial Media Dibawah 2 juta Masuk Pasar Indonesia :
Post a Comment and Don't Spam!
*TERIMAKASIH TELAH BERKUNJUNG. JIKA BERKENAN TINGGALKANLAH COMENTTAR TERBAIK ANDA DI BLOG INI.
*NO SPAM,NO SARA . Thank'S