BLOGGER NEWBIE ,MENCOBA BERBAGI..

Nikita Mirzani Kecam FPI Yang Larang Konser Jennifer Lopez

Share on :
Nikita
Bukan hal baru bagi seorang Nikita Mirzani bila sampai bertentangan pendapat dengan FPI. Kali ini Nikita Mirzani kembali mengecam sikap FPI yang berencana memboikot konser Jennifer Lopez yang dijadwalkan akan segera digelar pada 30 November 2012 mendatang.
Menurut Nikita, larangan FPI terhadap konser J.Lo dianggap tidak masuk akal. Artis yang baru-baru ini bangga karena telah ditelepon bos Playboy ini berpendapat bahwa J.Lo adalah musisi papan atas dunia yang tak pantas diboikot oleh siapapun termasuk FPI.
“Jennifer Lopez itu adalah salah satu diva terbaik di dunia ini. Kok bisa-bisanya FPI melarangJ.Lo untuk konser di Indonesia,” kata Nikita. “Sama sekali tidak masuk akal. J.Lo itu manusia, bukan setan.”
Jennifer Lopez memang terkenal kerap tampil seksi selama pertunjukan konsernya. Namun Nikita menegaskan bahwa J.Lo tentu sudah mengerti tentang peraturan tiap negara mengenai boleh tidaknya tampil seksi. Tak hanya itu, Nikita pun yakin promotor akan mengatur masalah kostum J.Lo di panggung agar sesuai dengan budaya Indonesia.
“Kalau soal mengumbar aurat saat konser, aku yakin pihak promotor juga membuat peraturan masalah wardrobe, dan J.Lo itu penyanyi profesional kelas dunia yang sudah pasti tahu tentang rules di setiap negara,” ujarnya.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, Jennifer Lopez memang dipastikan akan segera menggelar konsernya di Indonesia. Pertunjukan tersebut akan digelar akhir bulan depan di Mata Elang International Stadium (MEIS) Ancol, Jakarta.


Source 

0 komentar on Nikita Mirzani Kecam FPI Yang Larang Konser Jennifer Lopez :

Post a Comment and Don't Spam!

*TERIMAKASIH TELAH BERKUNJUNG. JIKA BERKENAN TINGGALKANLAH COMENTTAR TERBAIK ANDA DI BLOG INI.

*NO SPAM,NO SARA . Thank'S

 
gambar